Senangnya kami sekeluarga bisa menjadi bagian dari acara Dunia IbudanAku yang diselenggarakan oleh PT. Combiphar di Chipmunks Playland & Cafe, Kota Kasablanka - Jakarta.
Di acara tersebut kita diajak memasuki 4 kanal yaitu:
Dapur Kreasi, Arena Sehat, Stasiun Liburan & Sanggar Kreativitas. Setiap kanal memiliki keseruan tersendiri.
1.Dapur Kreasi
Foto: IbudanAku |
Di dapur Kreasi kami diajarkan membuat bekal praktis dan sehat, bekal yang sudah jadi bisa dibawa pulang lho :)
2.Arena Sehat
Foto: IbudanAku |
Seru nya waktu diajak ke kanal Arena Sehat, anak anak lagi serius dengerin dongeng.Ibupun bisa bertanya seputar kesehatan si kecil.
3. Stasiun Liburan
Di Stasiun Liburan para Ibu dan Ayah yang hadir dapat berbagai Informasi mengenai tempat wisata keluarga yang menyenangkan dan sesuai dengan anggaran :)
4. Sanggar Kreatifitas
Dan kanal yang paling disukai Abid adalah Sanggar kreativitas,waktu itu kami mewarnai dan menggambar diatas kaos sesuai dengan keinginan kita.
Selesai acara boleh bermain sepuasnya deh.
Dan kegembiraan belum berakhir, beberapa minggu setelah acara Abid dapat kiriman persediaan Produk
CombiKid & OBH Combi Anak untuk 1 tahun. Alhamdulillah senangnya jadi duta IbudanAku
Kami tunggu event selanjutnya ya!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar